Monday, November 3, 2014

PEMBERKASAN PRA PENCAIRAN JASMAS FISIK 2014 KABUPATEN BANYUWANGI

Banyuwangi, www.jejakkasus.info- Berkaitan dengan percepatan proses pencairan dana bantuan hibah Jasmas fisik (Pavingisasi, Drainase, Plengsengan, Pembangunan jalan rabat beton, dan Pipanisasi) Tahun Anggaran 2014. Pada hari Senin, tanggal 03 Nopember 2014, BPM-PD sengaja mengundang hadirkan Kelompok Masyarakat Calon Penerima Hibah (44 Pokmas).
Tujuan utama mengundang hadirkan 44 Pokmas ini adalah untuk melakukan proses pemberkasan pencairan baik itu NPHD dan penyesuaian RAB-nya yang harus sesuai dengan standart harga 2014. Kabid SDA dan TTG Bapak Masduki S.Pd. MPSA mengatakan, pembangunan fisik yang diusulkan Pokmas, diharapkan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat dalam kurun waktu yang lama. Maka dari itu, masyarakat wajib mengawasi proses bantuan ini dari awal sampai akhir, dan jika bantuan fisik tersebut selesai, masyarakat wajib menjaga dan merawatnya. Sekretaris BPM-PD Bapak Drs. Danisworo juga mewanti-wanti, dana tersebut merupakan uang negara. Maka dari itu, jangan ada coba-coba bermain-main dalam hal apapun itu, agar terhindar dari masalah hukum di kemudian harinya.
Proses pemberkasan dan pengkajian dibantu oleh para staf BPM-PD sangat berkopeten di masing-masing bidangnya. Baik dalam bidang ekonomi, sosiologis, dan teknik sipil, sehingga proses pemberkasan pencairan dana Jasmas fisik ini berlangsung cukup baik dan lancar. Salah satu Staf BPM-PD Ibu Hj. Ida Fauziah, ST mengatakan, semoga bantuan Jasmas ini bermanfaat bagi masyarakat dan amanah. KETERANGAN *Jasmas: Jaring Aspirasi Masyarakat. (gusmemed).

0 comments: